Anak Kerap Jatuh Timbulkan Kerusakan Otak?

KENDATI anak sering jatuh dari ketinggian dengan posisi tengkurap tidak ada tanda-tanda patah atau biru-biru pada tubuhnya, Anda selaku orangtua tentu berpikir apakah ada efek sampingnya. Lantas, terbersit di benak apakah perlu dirontgen, mengingat sang buah hati tercinta sering jatuh dengan posisi terlentang.

Menjawab kondisi tersebut, dr Bobby Setiadi Dharmawan, SpA dari RS Harapan Bunda mengungkapkan cara pandangnya.

“Benturan kepala merupakan kejadian yang sering dialami anak dan membuat orangtua khawatir. Sebenarnya hanya sebagian kecil kasus cedera kepala yang dapat mengakibatkan komplikasi jangka panjang. Bahkan pada anak yang mengalami cedera kepala yang lebih berat pun tidak selalu menimbulkan komplikasi di kemudian hari,” ucap dr Bobby.

Namun, sambung dr Bobby, efek benturan kepala sangat bergantung jenis benturan yang akan memengaruhi ada tidaknya atau berat ringannya cedera otak.

“Penyebab cedera kepala berisiko tinggi yang dapat menimbulkan kerusakan otak, antara lain tertabrak atau kecelakaan kendaraan dalam kecepatan tinggi, terjatuh dari tempat sangat tinggi, kepala dibentur-benturkan pada kasus child abuse, terpukul benda tumpul, tajam atau berat. Gejala yang dapat timbul akibat benturan kepala sangat bervariasi, mulai dari tanpa gejala, mual, muntah, memar, perdarahan di kulit, benjol, pusing, pingsan sampai kejang,” paparnya panjang lebar.

Nah setelah sang buah hati terbentur, maka langkah yang harus dilakukan orangtua adalah evaluasi dan observasi. Apakah benturan kepala ringan atau berat? Jika hanya benturan ringan, cukup diobservasi di rumah saja. Istirahatkanlah yang cukup dengan cara menidurkan anak. Balut dengan kain yang bersih selama kurang lebih 10 menit bila ada kulit yang berdarah. Kompres dengan air dingin selama 20 menit di daerah benturan, bila ada benjol atau bengkak.

“Jika benturan kepala berat, segera bawa ke dokter. Observasi selama 2×24 jam dan bawa anak ke rumah sakit bila dia muntah berulang-ulang, kehilangan kesadaran setelah benturan kepala, timbul sakit kepala yang semakin hebat, perubahan tingkah laku seperti tidur terus dan sulit dibangunkan, berjalan sempoyongan, bicara menjadi tidak lancar, keluar darah atau cairan dari telinga atau hidung, perdarahan kulit kepala tidak berhenti setelah dibalut tekan selama 10 menit, kejang,” ungkapnya.

Saat anak terjatuh, tentu Anda harus melakukan tindakan mencari tanda-tanda tulang patah atau memar di dada. Namun sebaiknya perlu diobservasi beberapa saat apakah anak timbul sesak napas, pucat, nyeri dada, pembengkakan di daerah benturan. Apabila terjadi hal-hal tersebut, segera bawa ke rumah sakit. Baik pada benturan dada maupun benturan kepala, pemeriksaan radiografi (foto roentgen) dapat digunakan guna melihat ada tidaknya tulang patah atau retak akibat benturan. Namun pada cedera kepala, foto rontgen tidak dapat melihat kerusakan jaringan otak.

Pos ini dipublikasikan di Kesehatan. Tandai permalink.

3 Balasan ke Anak Kerap Jatuh Timbulkan Kerusakan Otak?

  1. senopatiarthur berkata:

    Promosikan artikel anda di http://www.infogue.com. Telah tersedia widget shareGue dan pilihan widget lainnya serta nikmati fitur info cinema, Musikgue & game online untuk para netter Indonesia. Salam!
    http://penyakit.infogue.com/anak_kerap_jatuh_timbulkan_kerusakan_otak_

  2. ika dahlia berkata:

    asalamualaikum,,,,,
    dok saya mau tanya anak saya berusia 34 bulan ,,,alhamdulilah anak saya mempunyai kelebihan berbicara yang sangat pintar tapi kekurangan anak saya adalah pada berjalannya(letoy)tapi dia sangat aktif hanya saja klo dia berlari agak sering jatuh.yang saya mau tanyakan adalah belakangan ini anak saya jatuh merosot dari motor dan terjatuh tapi pada saat motor itu tidak berjalan(diam).pada saat jatuh dia hanya menangis tapi tidak lama kemudian malam hari nya dia agak demam setelah hari ketiga anak saya mulai panas lagi dan tidak mau makan pagi harinya perutnya agak kembung dan muntah serta buang-buang air tapi tidak banyak.apakah itu penyebab dari saat anak saya terjatuh ya dok.tolong saya apakah yang saya harus lakukan??????selain mambawanya kedokter????
    trima kasih

    • tiga2008 berkata:

      waalaikumsalam………..
      alhamdulilah anda mempunyai anak yang punya kelebihan yang di berikan oleh ALLAH swt, saya kurang begitu jelas dengan penjelasan anda tentang anak anda, apakan anak anda setelah jatuh trus jalannya letoy???
      apakah sudah di bawa ke dokter setelah jatuh???
      coba di cek terlebih dahulu ke dokter terdekat/ puskesmas agar ketahuan kenapa dengan anak anda, itu saja yang dapat saya sarankan untuk anda saat ini, semoga anak anda lekas sembuh normal seperti anak yang lainnya.

Tinggalkan komentar